Senin, 11 April 2016

PEMBAHASAN JURNAL ILMIAH BERBASIS ANDROID

Di bawah ini adalah link jurnalnya :

PERANCANGAN DAN PEMBUATAN APLIKASI READY FOR BATTLE FUTSAL BERBASIS ANDROID

Jenis Penelitian :
 Saat ini perkembangan teknologi memang su-dah tidak bisa dibantahkan lagi. Begitu juga dengan perkembangan olahraga futsal. Olah raga ini mirip dengan sepak bola tetapi lebih kecil lagi. Yang jumlah pemainnya hanya beranggotakan 5 orang, dengan lapangan juga yang tidak sebesar sepak bola. Futsal belakangan ini menjadi trendsetter dikalangan para remaja khususnya para mahasiswa. Olahraga ini tergolong cukup menarik dikarenakan fasilitas dan juga menjamurnya persewaan lapangan futsal yang hampir setiap lokasi ada. Dengan fanatisme yang be-gitu besar terhadap olahraga ini terkadang banyak sekali para penggemar futsal kesulitan mencari lawan bertanding, dikarenakan kurangnya komu-nikasi antar klub-klub futsal.

Metode Penullisan :
1. Metode Kepustakaan
Untuk mendukung perancangan aplikasi ini, penulis menggunakan metode pustaka sebagai referensi untuk mendapatkan konsep-konsep te-oritis maupun teknis. Pustaka yang digunakan di-antaranya adalah buku-buku referensi, internet, media pendukung lainnya yang berkaitan.

2. Metode Browsing Internet
Metode ini merupakan metode pengumpulan data dengan cara mencari dan mengambil data dan informasi dari internet yang berhubungan dengan permasalahan.

Hasil Penullisan :
Dengan melakukan tahap analisis, rancangan , implementasi maka analisis yang dilakukan dian-taranya analisis kebutuhan perangkat keras, ana-lisis kebutuhan perangkat lunak, analisis ke-layakan dan juga analisis SDM. Setelah analisis dilakukan maka tahap selanjutnya adalah pembu-atan rancangan aplikasi yang akan dibuat. Me-lalui proses tersebut aplikasi Ready For Battle

Kesimpulan :
Aplikasi ini dapat menampilkan menu login, menu registrasi, menu utama, menu daftar klub, menu jadwal tanding, form tambah jadwal tanding, menu profile, menu edit profile, menu about dan juga form logout, dan pada web server admin dapat melihat dan juga menghapis data pertandingan , dan data klub. Sehingga tujuan penelitian dapat tercapai. Maka dapat disimpul-kan penelitian tentang aplikasi Ready For Battle Futsal ini berhasil.

Saran :
Meskipun pada awalnya aplikasi ini dirancangan sedemikian rupa, tidak menutup kemungkinan aplikasi ini dikembangkan menjadi lebih baik lagi, supaya lebih bermanfaat lagi bagi pengguna. Beberapa hal yang mungkin dapat dil-akukan untuk mengembangkan aplikasi Ready For Battle Futsal adalah sebagai berikut.

1. Pada Aplikasi ini belum terdapat reset password jika pengguna kehilangan password masih harus menghubungi admin, untuk kedepannya dapat dikembangan dengan dilengkapi reset password.

2. Aplikasi ini dapat ditambah fitur chat, menu ajak tanding antar user, notifikasi jika ada ajakan tanding, agar aplikasi ini lebih bermanfaat.

3. Menambahkan fitur online shop tentang acceso-ries futsal, jadi aplikasi ini akan lebih dibutuhkan pengguna, khususnya para penggemar futsal.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar